Navigation

Sistem Basis Data: Apa itu DDL (Data Definition Language)

Data Definition Language (DDL) merupakan perintah SQL yang digunakan untuk mendefinisikan dan mendeklarasikan suatu objek database, menciptakan objek database atau menghapus objek database. Objek database tersebut dapat berupa database dan tabel. DDL dapat juga digunakan untuk membuat koneksi antar tabel dalam database beserta batasannya dengan menentukan kolom indeks sebagai kuncinya. DDL yang biasa digunakan adalah CREATE, DROP dan ALTER.

 

Data Definition Language (DDL)

Merupakan perintah SQL yang digunakan untuk mendefinisikan dan mendeklarasikan suatu objek database, menciptakan objek database atau menghapus objek database. Objek database tersebut dapat berupa database dan tabel. DDL dapat juga digunakan untuk membuat koneksi antar tabel dalam database beserta batasannya dengan menentukan kolom indeks sebagai kuncinya. DDL yang biasa digunakan adalah CREATE, DROP dan ALTER.

Membuat Database dan Tabel

Membuat Database

CREATE digunakan untuk membuat objek database baru. Sebagai contoh adalah untuk membuat database baru, tabel baru, dan lain-lain.




Mengaktifkan Database

Sebelum membuat tabel maka anda harus mengaktifkan basis data yang akan dibuatkan tabelnya dengan menggunakan perintah USE.



Membuat Tabel

Membuat tabel baru.



Catatan:

  • Sebelum membuat tabel maka anda harus mengaktifkan database yang akan dibuat tabelnya dengan perintah USE.
  • Tanda [ ] berarti bahwa perintah tersebut bersifat optional, artinya boleh diikutsertakan atau boleh juga diabaikan, tergantung dari keperluan.
    Misalnya, jika kita ingin membuat primary key pada table yang kita buat, maka kita harus menyertakan kata kunci primary key. 

Catatan:

  • Null tidak sama dengan nol, tetapi memiliki arti bahwa kolom atau field tersebut tidak ada data yang dimasukkan. 
  • Not null menyatakan bahwa data pada kolom tersebut tidak boleh kosong dan harus diisi.








Identity atau yang biasa disebut dengan istilah auto number (AI) adalah nilai yang dihasilkan oleh sistem secara otomatis dan terurut sesuai dengan nilai urutan yang dimasukkan. Contoh di atas kolom Id Gambar (idGambar int identity(1,1)) akan terurut mulai dari angka 1 dengan pertambahan pengurutan 1 nilai.

Dengan m adalah nilai awal sedangkan n adalah pertambahan nilainya.

Menghapus Object

DROP merupakan perintah SQL yang digunakan untuk menghapus objek database.






Mengubah Object

ALTER digunakan untuk menambah kolom, mengubah kolom atau menghapus kolom dari sebuah tabel. ALTER juga bisa digunakan untuk mengubah sebuah database.
Sintaks untuk mengubah tabel menggunakan perintah ALTER.



<Action> bisa berupa:
  • Manambah field
    ADD nama_field tipe_data
  • Menghapus field
    DROP nama_field
  • Memodifikasi field
    ALTER nama_field tipe_data
  • Menambah constraint
    ADD CONSTRAINT nama_constraint definisi_constraint
  • Menghapus constraint
    DROP CONSTRAINT nama_constraint
Contoh:
Menambah kolom karya pada tabel tb_Gambar dengan type data varchar.
Share

Unknown

Hi, aku Zulfakar mahasiswa Universitas AMIKOM Yogyakarta. Seorang Back-End Developer, Desainer Grafis, dan Blogger.

Post A Comment:

0 comments:

Silahkan berikan komentar anda menggunakan kata-kata yang sopan!